Wadug Gondang Lamongan

Setelah kita mengenal mulai dari Wisata Bahari Lamongan(WBL) maka saya akan mengajak teman teman pergi ke tempat wisata yang mungkin banyak dari teman teman yang belum pernah kesana. tempatnya sangat indah dan banyak di huni tumbuhan hijau yang segar.
WADUK GONDANG adalah salah satu wisata yang berada di Lamongan yang pernah saya kunjungi.dulu sebelum ada Wisata Bahari Lamongan(WBL) pasti anada pernah dengar atau pernah anda kunjungi itu belum ada,wisata di daerah Lamongan yang terkenal adalah Waduk Gondang.

Sesuai dengan namanya,Waduk Gondang di ambil dari nama sejarah desa setempat.bahwa di dekat lokasi waduk terdapat makam Dewi Sekardadu,istri Kanjeng Maulana Iskak yang juga disebut Mbok Rondo Gondang.dia adalah ibu Jaka Samudra/Sunan Giri.situs ini di temukan tahun 1911 dan di pugar tahun 1917 oleh pemerintah setempat.
Wah serem juga ya???baiklah dari pada berbilit bilit,saya akan langsung menceritakan keindahan Waduk Gondang Lamongan.

Sekitar 10 tahun silam, lokasi yang berjarak 19 km dari arah barat kota Lamongan ini sagat ramai banget. begitu memasuki pintu gerbang, udaranya itu sangat sejuk sekali. lokasi itu sangat cocok untuk perkemahan, pelatihan maupun out bond. Di arena ini juga terdapat tanah lapang yang dapat dibuat untuk panggung hiburan. tempatnya cukup asyik karena terdapat warung yang menjual makanan dan minuman yang segar seperti es degan. Wih enak nih!!!
Selain waduk seluas 6,6 hektare,para wisatawan juga dapat menikmati fasilitas sepeda air dengan aksesoris angsa. wah tempat romantis ya??? enag buat pacarn tuh?? hehehe….!!! tidak kaget karena di sana terdapat muda mudi yang memanfaatkannya. karena selain tempatnya indah, kita cuma cukup merogoh kocek Rp 5.000,- untuk waktu 30 menit. seperti yg di bawah ini nih....


Untuk tiket masuknya dulu masih sekitar 3.000, wah murah juga ya!!! Disana juga terdapat kebun binatang mini juga lho!!wah,jadi bisa melihat muka kita dong?maksudnya mirp atau gak???hahaha….

Sayang dari 8 sepeda air 2 diantaranya tidak bisa di pakai karena bocor,dan kandang dari binatangnya ada yang jebol,melihat kenyataan seperti itu seharusnya memperbaiki dan mempromosikan wisata ini karena wisata ini menurut saya cukup bagus
Dari cerita tersebut,apakah teman teman ingin mencobanya? yang pasti pada saat musim liburan teman teman harus menggunaka n kesempatan itu dengan hal-hal yang positif.

0 komentar:

Posting Komentar